Cara Mendapatkan Uang, Voucher dan Pulsa dari Poin Web
Apa itu Poin-Web ? Poin Web adalah website earning indonesia dimana kita mengumpulkan poin dengan mengerjakan tugas-tugas yang disediakan lalu poin yang dikumpulkan bisa ditukarkan dengan hadiah yang tersedia seperti uang, voucher, pulsa, dsb. Sebenarnya saya sudah menggunakan komunitas ini sudah cukup lama dan sudah pernah payout beberapa kali, hanya saja belum pernah saya publikasikan sebelumnya.
lalu bagaimana caranya kita mengumpulkan poin dan menukarkan hadiah ?
[1] Pendaftaran
1. Pertama kali kamu harus mendaftar keanggotaan Poin Web , buka halaman Poin Web disini
http://poin-web.co.id/
2. Klik "daftar" pada pojok kanan atas di halaman Poin Web
3. Disini ada 2 opsi pilihan untuk mendaftar yaitu mendaftar menggunakan facebook ataupun email , kalau kamu mempunyai facebook , lebih mudah dihubungkan ke facebook ataupun bisa lewat email lalu isi data formulir kamu dan cek email untuk aktifasi
4. Setelah berhasil mendaftar , kamu harus melengkapi data informasi yang belum lengkap di halaman profil dahulu , isi data seseuai dengan keaslian terutama nomer HP yang aktif atau sedang digunakan , gunanya untuk menukar pertama kali di Poin Web nantinya.
5. Selamat ! Kamu sudah menjadi anggota Poin Web dan siap untuk mengerjakan tugas.
Cara mendapatkan poin cukup mudah , karena banyak pilihan dimana kita bisa mengerjakan tugas yang mana seperti instal aplikasi ataupun lainnya , semua tugas yang telah dikerjakan akan masuk dalam "buku poin" baik itu masih "pending" ataupun "accepted/rejected" , kita mulai dari poin terkecil dahulu :
1. Poin Klik dan Kupon Diskon ( 1 Poin + Promo )
Letaknya dibawah halaman beranda Poin Web , kamu hanya perlu klik banner yang tersedia dan mendapatkan 1 poin , jumlah segitu memang sangatlah sedikit tetapi kegunaan sebenarnya adalah halaman promo dimana kita bisa mengetahui sedang ada promo apa saja.
2. Poin Unlimited dan survey ( 15-2000 Poin )
3. Mini Game & Ninja Unyu ( 2 Poin - 100 Poin , 10.000 Poin )
Letaknya di Menu bagian atas , yaitu minigame ( 1 ) disini kamu bisa menguji kelebihan dalam bermain mini game Poin Web , selama berpatisipasi kamu akan mendapatkan 2 Poin , kamu dapat mengikuti 3 permainan yang berbeda dan apabila kamu berhasil menang maka kamu akan masuk dalam pengundian mingguan dengan poin yang besar yaitu 10.000 Poin , sedangkan untuk Ninja Unyu ( 2 ) Poinnya bisa didapatkan setiap hari , kamu hanya harus menemukan gambar ninja unyu yang bersembunyi disekitar website Poin Web , apabila berhasil menemukannya kamu akan mendapatkan 100 Poin dan masuk dalam pengundian mingguan dengan poin yang sama besar yaitu 10.000 Poin.
4. Poin Aksi , Poin Instal , dan undang teman ( 1000-5000 Poin )
Silahkan arahkan kebawah pada halaman beranda Poin Web , kamu akan menemukan tugas yang memberikan Poin yang lumayan , untuk caranya kamu hanya perlu mengikuti instruksi yang disediakan setiap tugas , untuk poin instal kamu diharuskan memiliki smartphone android dimana kamu harus menginstal aplikasi yang ditawarkan Poin Web , sedangkan opsi lainnya untuk mendapatkan poin yaitu mengundang teman silahkan klik "Ajak Teman" pada menu dan bagikan lalu ajak teman mendaftar Poin Web untuk mendapatkan poin tambahan.
5. Daily Chance ( 2 Poin , 50.000 Poin )
Ini yang sangat diharapkan dari seluruh anggota Poin Web , kamu hanya perlu kunjungi "Daily Chance" di halaman Menu pojok kiri atas , disitu kamu hanya perlu menjawab pilihan pertanyaan yang diberikan dan mendapatkan 2 poin untuk menjawab , seluruh hasil polling dari anggota akan dikumpulkan dan diundi setiap harinya untuk mendapatkan 50.000 Poin , kesempatan di "Daily Chance" memang kecil namun kamu bisa mencoba setiap harinya jika masih belum beruntung.
Apabila Poin kamu sudah terkumpul cukup banyak , setidaknya 22000 poin untuk minimal penukaran maka kamu sudah bisa menukar hadiah yang tersedia di halaman penukaran , hadiah yang tersedia seperti uang , voucher , pulsa , dan masih banyak lagi.
Proses Penukaran sangatlah mudah dan pelayanan dari Poin Web dalam konfirmasi hadiah saat cepat , lalu bagaimana caranya menukar ? kali ini saya akan menukar sebuah pulsa elektrik simpati :)
1. Kunjungi halaman Beranda Poin Web lalu pilih " Tukar Poin "
2. Pilih hadiah yang ingin ditukar sesuai dengan ketersediaan poin , kali ini saya memilih 20rb pulsa simpati , lalu klik " Tukar Poin "
3. Untuk Pertama kali dalam Penukaran kamu harus konfirmasi no telepon dan memasukkan alamat pengiriman , selanjutnya kamu hanya perlu memilih tombol tukar , klik "Ya Tukar" untuk menukar Poin Kamu dengan hadiah.
4. Ketika Kamu berhasil menukar hadiah , maka poin kamu akan berkurang dan catatan penukaran akan masuk buku poin.
5. Hadiah akan segera dikirimkan setelah hadiah kamu dikonfirmasi dan akan menerima email tanda terima , untuk uang ataupun pulsa akan segera dikirim setelah mendapatkan email , sedangkan untuk barang fisik mungkin perlu beberapa hari untuk sampai alamat yang kamu cantumkan , SELAMAT ! sampai sini kamu sudah berhasil menukar hadiah.
[4] Bukti Penukaran Poin
Pulsa 20.000 SIMPATI
★…☆…━━…゜★☆.゜.☆★.゜。★☆.゜.☆★.゜。
kalau masih bingung bisa membaca FAQ Poin Web http://poin-web.co.id/faq
Bagaimana tertarik bukan ? jadi buruan daftar disini
http://poin-web.co.id/Cara Mendapatkan Uang, Voucher dan Pulsa dari Poin Web( Minggu, 28 Februari 2016 )
Kalau Artikel Ini Bermanfaat jangan lupa tinggalkan komentar yang positif agar menjadi pengunjung yang baik. Jika anda ingin Menyalin artikel di atas sebagian/sama persis untuk web anda,jangan lupa cantumkan credit dibawah,tekan Ctrl+C untuk Copy
Related Posts:
Bisnis Online
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
> Hanya menerima komentar yang berhubungan dengan artikel, atau berupa kritik dan saran yang berhubungan dengan Blog ini.
> Komentar SARA, SPAM, Berbau Iklan atau Promosi, Link atau Anonim tidak diizinkan.
> Setiap komentar yang masuk akan saya approve kecuali komentar yang menyalahi aturan.
> Terima kasih telah berkunjung di Blog sederhana ini. Salam sukses..!